Resep Bakso Kalkun Enak, Gurih dan Banyak Gizinya Bund!

Advertisement
Resep Bakso Kalkun
 - Kemarin iseng mo utak atik didapur dan terlintaslah keinginan untuk mencoba membuat bakso dari daging kalkun, kebetulan bahannya sedang ada dirumah. Menurut pengamatan saya prinsip membuat bakso ini agak² mirip dgn Ayam kukus Rolade yg pernah saya buat dahulu ( thn 2007), hanya saja yg satu dikukus dan yg ini direbus.
Saya tahu bhw biasanya bakso yang terbuat dari daging ayam atau kalkun akan terasa agak kering, tapi penasaran ah....let's we try it....

Resep Bakso Kalkun

Bahan - bahan

  • 500 gram daging Kalkun bag dada
  • 75-100 gram tepung sagu/maizena/tapioka/tepung kentang
  • 2-3 sendok makan bawang goreng
  • 2-3 siung bawang putih segar/ sedikit bawang putih bubuk
  • 1 sendok teh peres garam
  • 3-5 sendok makan air es (optional, jika adonan daging terlihat agak kering)
  • sedikit merica bubuk
  • seujung pisau baking powder
  • Beberapa liter air Kaldu utk merebus bakso.


Cara membuat bakso kalkun

1. Cuci daging, tiriskan dan keringkan dgn kertas dapur. Potong kecil kira² 1x2 cm. Setelah itu masukkan daging ke dalam freezer hingga setengah beku.

2.Tumis bawang putih hingga harum dan berwarna kuning kecoklatan, angkat.

3. Siapkan gilingan daging. Keluarkan daging dari freezer. Giling daging hingga halus dan kalis. Jika daging terlihat agak kering bisa diberi air es.

4. Tuang semua bumbu ke dalam daging sambil digiling kembali. Setelah itu tuang daging yang sudah digiling ke dalam baskom. Taburi tepung sagu, aduk rata. Adonan siap dibentuk.

5. Rebus air kaldu hingga mendidih, beri sedikit garam lalu masukkan sebuah bola daging sbg test, setelah matang coba dicicipi apakah rasanya sdh ok. Setelah itu semua bola² bakso siap utk direbus, masak hingga matang.

Kesimpulan:
Rasa dari Bakso ini cukup enak, hanya saja masih terasa agak kering dan tidak kenyal spt bakso sapi pada umumnya. Tetapi kalau dilihat dari segi kesehatan, daging unggas kan katanya lebih baik dari pada daging berwarna merah...so...why not. Mungkin nanti saya akan mencoba lagi dgn menggunakan bag paha kalkun, masih penasaran nih. Sisa bakso yg ada akan saya tumis dengan sawi putih.

Baca juga :


EmoticonEmoticon

close