Resep Cara Membuat Kue Nona Manis by Esti Triana Putri

Advertisement
Siang bunda kali ini kami akan menyajikan resep kue nona manis yang bisa anda praktekkan dirumah sebagai salah satu menu berbuka puasa. Kue nona manis ini merupakan salah satu kue tradisional yang banyak digemari karena rasanya dan tekstrunya yang lembut. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini, Selamat mempraktekkan yah bunda and Happy cooking.


Bahan I :
  • 3 butir telur ayam
  • 1 cangkir gula pasir
  • 2 cangkir santan
  • 2 cangkir terigu
Bahan II :
  • 2 cangkir santan suji ( santan yg diblender bersama pandan dan suji)
  • 1/2 cangkir gula pasir
  • 1/2 cangkir maizena
  • 1/2 sdt garam
Bahan III :
  • 2 cangkir santan kental
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdm terigu
  • 1/2 sdt garam
Cara Membuat :
  1. Bahan I : kocok telur dan gula sampai mengembang. Turunkan kecepatan mixer, masukkan terigu, kocok rata. Tuang santan lalu aduk sampai rata.
  2. Bahan II : campur santan suji, gula pasir dan maizena. MAsak di atas kompor sambil diaduk terus sampai meletup-letup. Angkat.
  3. Campurkan adonan I dan II. Gunakan mixer hingga tercampur rata. Sisihkan.Panaskan dandang unuk mengukus.
  4. Bahan III : campur santan kental, gula, terigu dan garam. Aduk hingga rata dan tidak bergerindil. Masak sambil diaduk terus agar santan tidak pecah. Setelah mendidih angkat segera dari kompor.
  5. Siapkan cetakan cucing yang sudah diolesi minyak. Tuang adonan pandan hingga hampir penuh.
  6. Beri tengahnya adonan santan menggunakan sendok. Kukus selama kurang lebih 7 10 menit (tergantung besar kecilnya cucing) dengan panas sedang.Angkat dari kukusan.
  7. Rendam di dalam talam berisi air biasa agar mudah dilepaskan. Biarkan sebentar.Kikis sedikit sekeliling cucing menggunakan sendok atau pisau lalu balikkan kue di atas telapak tangan.
  8. Segera letakkan di piring. Semua dilakukan dalam keadaan cepat agar adonan santan yang di tengah tidak beleber di tangan.


EmoticonEmoticon

close